Dorong Kesiapan Fisik dan Literasi Keuangan Haji, BPKH Gelar Hajj Run 2024
JAKARTA,quickq.io DISWAY.ID- Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) kembali mengadakan program tahunan BPKH Hajj Run pada 3 November 2024 di Padang, Sumatera Barat.
Acara ini tidak hanya mempromosikan gaya hidup sehat melalui kegiatan fisik, tetapi juga mengedepankan pentingnya kesiapan fisik dan perencanaan keuangan yang matang untuk melaksanakan ibadah haji.
BACA JUGA:Kembangkan Aplikasi Keuangan Haji, BPKH Gelar Sayembara Berhadiah Puluhan Juta Rupiah
BACA JUGA:Anugerah Jurnalistik BPKH 2024: Rayakan Milad ke-7 dengan Kreativitas
Anggota Badan Pelaksana BPKH, Harry Alexander, menekankan bahwa Hajj Run 2024 dirancang untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya persiapan fisik sebelum menunaikan ibadah haji.
"Hajj Run 2024 tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga merupakan sarana edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya fisik yang kuat dan pengelolaan keuangan haji yang tepat. Kami ingin mengajak generasi muda untuk memulai perencanaan haji sedini mungkin," ujar Harry saat konferensi pers, BPKH Hajj Run 2024 di Muamalat Tower, Jakarta, Rabu, 25 September 2024.
Acara ini sejalan dengan prinsip istitho'ah, yang menekankan kesiapan fisik sebagai salah satu syarat utama bagi jamaah haji.
Melalui kegiatan ini, BPKH berharap dapat mendorong masyarakat, terutama generasi muda, untuk lebih memahami pentingnya memulai perencanaan keuangan dan fisik secara dini guna mencapai kondisi optimal saat berhaji.
BACA JUGA:Resmikan Kampung Haji untuk Penyintas Bencana di Sukabumi, BPKH Tegaskan Tidak Menggunakan Dana Haji
Tahun sebelumnya, Hajj Run 2023 sukses menarik lebih dari 2.000 peserta dari berbagai kelompok usia. Kampanye AyoHajiMuda yang diusung dalam acara tersebut berhasil meningkatkan pendaftaran haji dari kalangan muda hingga 15 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
"Kami bangga dengan hasil yang telah dicapai Hajj Run 2023, dan tahun ini kami berharap dapat meraih dampak yang lebih luas lagi. Hajj Run 2024 menjadi momentum penting untuk memperluas jangkauan kami dalam mempromosikan pentingnya kesiapan fisik dan finansial dalam menjalankan ibadah haji," jelas Harry.
Untuk Hajj Run 2024, BPKH menargetkan peningkatan peserta muda di bawah 30 tahun, serta memperkuat kolaborasi dengan mitra strategis seperti Kementerian BUMN dan organisasi Islam.
BACA JUGA:BPKH Raih Opini WTP Keenam Kali dari BPK untuk Pengelolaan Dana Haji
Melalui acara ini, BPKH ingin memperkuat citra sebagai lembaga terpercaya dalam pengelolaan keuangan haji, sekaligus mendorong masyarakat untuk lebih siap secara finansial dan fisik dalam menunaikan ibadah haji.
- 1
- 2
- »
(责任编辑:时尚)
- Hasto Persoalkan Kekeliruan Tanggal Penyitaan HP, Ini Penjelasan Alexander Marwata
- Kembangkan Ekonomi Syariah, Pemerintah Dorong Perluasan Industri Halal
- Munas XI Asperindo 2025 Siap Digelar, Presiden Prabowo Dijadwalkan Hadir
- Gercep! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu dari Donatur Hari Ini
- 7 Cara Mengatasi Kedinginan karena AC Biar Enggak Masuk Angin
- Hadapi Tantangan yang Dinamis, MMKSI Optimis Tatap Pasar Otomotif Indonesia 2025
- Jangan Telat! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Momen Jumat Berkah
- Temui Ahmed al
- Server Pusat Data Nasional Berangsur Pulih, Kominfo Pastikan Layanan Keimigrasian Mulai Normal
- Dirut PNM: Literasi Jadi Kunci Pemberdayaan Anak dan Generasi Muda
- Perdana, Mayapada Hadirkan Teknologi Bedah Robotik Lutut di Jatim
- Pemkab Kediri Lanjutkan Pembangunan Jalan Menuju Kawah Kelud
- Presiden Jokowi Bersama Gibran Melayat ke Rumah Duka Almarhum Hamzah Haz
- Review Kopi Gadjah: Kopi Tubruk Khas Indonesia dengan Rasa yang Kuat dan Pahit
- Pengin Bikin Romantis, PKB Undang Semua Ketum Partai dalam Harlah ke
- Kerugian Scam di Sektor Keuangan Capai Rp2,1 Triliun
- Resmi Perubahan Harga BBM Pertamina, Berlaku 17 Mei 2025 di Seluruh Indonesia
- Bukan Cuma Diblokir, Polisi Kejar Admin dan Anggota Grup Fantasi Sedarah di Facebook
- Jelang Pilkada 2024, KPU Bakal Coklit Serentak
- Menteri UMKM Khawatirkan Kasus Mama Khas Banjar yang Diproses Secara Pidana